Sukses tidak melulu soal uang, tidak selalu berarti kamu bisa membeli apa ya kamu mau. Tetapi, arti sukses sebenarnya adalah saat kamu bisa menginspirasi orang lain. Oprah Winfrey pernah berkata: “Saya berhasil meraih kesuksesan finansial saya karena uang tidak pernah menjadi tujuan utama saya.”

Kalian pasti tau kan STroopers, atlit pebulu tangkis, Jonathan Christian yang memenangkan medali emas di umur yang belum genap 21 tahun. Mengembalikan nama Indonesia di dua bulu tangkis setelah 12 tahun. Tahukah kalian, mimpi seorang Jonathan Christian bukan melulu soal uang, tetapi bagaimana ia bisa meraih mimpinya. Tetapi akhirnya ia menjadi inspirasi bagi orang lain.

Lalu, saat melihat anak-anak muda seumuran kita udah pada menghasilkan sesuatu. Kita, sedikit merenungkan, terdiam sejenak dan berfikir “Kok gw masih begini-begini aja ya?”

Apasih sebenarnya yang seharusnya anak muda lakukan?

Challenge diri sendiri.

Saat kita melulu diam di zona nyaman. Hanya melakukan kegiatan yang rutin dimuali dari bangun tidur, sekolah atau kuliah, pulang, bermain, tidur. Apa yang bisa kita harapkan dari hal tersebut?

Mulai melakukan hal-hal yang membuat diri kita menjadi terlatih, termotivasi, tertantang. Kita bisa memulianya dari mengikuti kepanitiaan, mengikuti ekstrakulikuler yang sesuai dengan hobi kita, dan lain-lain.

Lalu, selain itu apa yang harus kita lakukan?

  1. Tentukan, 10 tahun mendatang apa yang akan kamu dapatkan!

Jangan sampai, kita menghabiskan masa muda kita dengan tanpa tujuan atau mengalir saja. Seperti pepatah bilang, air mengalir akan jatuh ke bawah, dan tidak naik ke atas. Tentukan mimpi apa yang akan kalian capai.

  1. Bagaimana cara kamu mendapatkannya?

Hal-hal apa saja yang harus kita lakukan untuk mencapai mimpi tersebut? Disinilah semua bergantung. Saat kita melakukanya dengan benar. Alhasil tujuan kita pasti tercapai. Ingat, tidak ada hasil yang akan menghianati usaha!

  1. Maukah kamu Mewujudkannya?

Nah, saatnya keseriusan kalian di uji. Kembali lagi ke point pertama, mimpi kita. Jika kita menaruh mimpi kita di suatu hal. Meleset sedikit tidak apa-apa. Tetapi yang pasti, tidak akan terlalu jauh kok!

Tulis hal-hal yang sudah kamu berhasil dapatkan, dan jadikan hal tersebut sebagai acuan. Lakukan hal-hal tersebut dimulai dari sekarang. Karena tidak ada kata terlambat. Lagian, lebih baik terlambat kan dari pada tidak sama sekali. Ingat STroopers, masa muda tidak terjadi dua kali! Daripada menyesal nanti, lebih baik bersusah payah dari sekarang kan?

Please follow and like us: