Sebagai mahasiswa, pasti ada saat dimana kita harus melakukan praktik kerja atau yang biasa disebut dengan magang. Ya gak STroopers? Entah sebagai kewajiban kampus, atau memang untuk mencari pengalaman.
Seperti yang kita tahu, praktik kerja memang mempunyai banyak benefit. Mengasah skill tentunya, mencari pengalaman, dan memperbanyak relasi.

Tapi terkadang, apabila kita salah mencari tempat magang, maka kesempatan yang akan kita dapatkan bisa terbuang sia-sia. Wah, gimana caranya supaya mencari tempat magang yang sesuai?

  1. Sesuaikan perusahaan dengan minat dan passion kamu.

Kamu harus mencari perusahaan tempat kamu magang yang relevan dengan minat dan passion kamu. Karena nantinya pengalaman magang akan sangat membantu dalam dunia pekerjaan yang akan kamu geluti.

  1. Lokasi sebagai pertimbangan

Lokasi perusahaan tempat magang setidaknya jangan terlalu jauh dengan rumah yaaa! Apabila kamu sedang magang sambil melakukan kegiatan perkuliahan, jangan terlalu jauh dengan Kampusmu. Gak mau kan menghabiskan waktu di jalan?

  1. Melihat track record si perusahaan

Track record perusahaan juga penting sebagai pertimbangan. Jangan sampai kamu melakukan praktik kerja di perusahaan yang tidak jelas. Wah nantinya akan menyulitkan loh! Yuk cari tahu sebelum mengajukan lamaran.

Sekian deh STroopers 3 hal yang harus dipertimbangkan saat mencari tempat dan info magang. Jangan sampai salah pilih yaaaa! Karena pengalaman itu sangat penting, jadi gunakan kesempatan itu sebaik mungkin.  Yuk cari inspirasi lain di Artikel mudaberdaya.id 

Please follow and like us: