
CEO of ST22 Consulting sedang mengisi materi kelas, Jakarta, Jumat (23/3/2018).
Provoke! Class bersama ST22 Youth Empowerment Partner sukses mengadakan kelas mengenai “How to Prepare Your Event in Creative Way” pada Jumat, 23 Maret 2018, di Markas Provoke!, Gudang Sarinah Ekosistem. Materi disampaikan langsung oleh CEO of ST22 Youth Empowerment Partner, Kak Stevie Thomas.
Kelas berjalan dengan sangat seru dan interaktif. Para peserta sangat aktif bertanya juga menjawab pertanyaan yang disampaikan oleh Kak Thomas. “Kami banyak belajar mengenai kreativitas dan cara membuat proposal event yang benar.” ujar Sultan, salah satu peserta Provoke! Class x ST22 Youth Empowerment Partner.
Selain belajar mengenai cara membuat event yang kreatif, peserta juga belajar mengenai cara membuat konsep acara yang seru, sampai cara memaksimalkan sponsorship dalam suatu event.
Hal seru lainnya di kelas kali ini adalah peserta mengikuti study case yang telah disiapkan oleh tim ST22 Youth Empowerment Partner. Peserta membentuk kelompok, merancang event sampai melakukan perencanaan mengenai sponsorship dalam event. Setelah perencanaan yang dilakukan oleh peserta selesai, perwakilan tim pun wakili kelompoknya untuk mempresentasikan hasil diskusi.
Di akhir kelas, ST22 Youth Empowerment Partner membagikan hadiah untuk best of the best dari hasil study case. Kita tunggu cerita seru lainnya dari ST22 Youth Empowerment Partner ya!
Written by : Mia Dody
Supported by : ST22 Youth Empowerment Partner